Wednesday 10 October 2012

Bagaimana Cara Share Folder dan File pada Windows 7 Melalui Jaringan Wifi

Zaman sudah canggih, wifi atau wireless sudah tersedia di hampir semua laptop keluaran baru sekarang ini. Anda sudah semestinya memanfaatkan teknologi wireless untuk sharing file atau folder. Ketika Anda membuat jaringan lokal dengan wireless untuk keperluan sharing internet, Anda juga bisa membagi atau sharing file dan folder dari komputer Anda. Tentunya tidak perlu repot-repot menggunakan USB lagi atau bahkan HDD Eksternal. Nah, bagaimana cara membagi atau sharing file dan folder dengan koneksi wifi?

Cara sharing file dan folder dalam satu jaringan wifi tentu masih sama halnya dengan sharing file dan folder melalui koneksi kabel LAN di kantor-kantor ataupun di warnet. Caranya mudah, yaitu:
Pastikan Anda juga terkoneksi ke jaringan wifi tersebut.
Pilih folder yang akan ada share. Klik kanan folder tersebut > Share with > Specific people.


Kemudian pada jendela File Sharing pilih user yang mana yang akan Anda sharing. Pilih Everyone jika akan sharing file dan folder tersebut ke semua orang yang ada di dalam satu jaringan wifi tersebut. Kemudian klik Add.
Jika Anda hanya mengizinkan untuk user tertentu maka Anda, misal akun user di komputer Anda adalah ZUl.MisterGaptek.com maka share lah untuk user ini. Sehingga nanti ketika ada yang membuka folder share ini melalui komputer lain, maka harus memasukkan user ini dan passwordnya.
Atur juga Permission level-nya. Read atau Read/Write.
Jika sudah selesai, pastikan juga di Advanced Sharing Setting dengan Network Profile yang sesuai pada komputer Anda (biasanya Public atau Homework). Matikan password protection.

BUDAK KOMPUTER © 2008 Template by:
ArmanArifai